Hati-hati Jok Mobil MBtech Palsu, Kenali Keasliannya

Hati-hati Jok Mobil MBtech Palsu, Kenali Keasliannya

Sarung jok mobil dengan berbagai merek sudah beredar di pasaran aksesoris otomotif. Harga dan kualitas yang ditawarkan pun bervariasi. Misalnya dari kualitas general hingga premium dapat dipilih dengan leluasa. Pasti Anda tidak asing lagi dengan jok mobil dari MBtech. Salah satu brand yang memproduksi sarung jok mobil berkualitas, diakui, dan paling banyak peminat.

Brand tersebut  juga berhasil membangun Top Of Mind dalam pasar bahan pelapis sintetis di Indonesia. Khusus jok mobil dengan kulit sintetis sering kali dipuji-puji oleh konsumen. Pasalnya ada beragam keunggulan yang dapat dinikmati dengan harga kompetitif.

Sayangnya semakin populer jok mobil brand ini, bermunculan pula versi KW atau palsunya. Tindakan oknum tidak bertanggung jawab ini menipu konsumen dan merugikan perusahaan. Oleh karena itu sebelum menyesal Anda wajib mengenali ciri-ciri produk asli dan tips-tips mengetahuinya. Check this out!

Jok Mobil MBtech Palsu Beredar Bebas

Pasar sarung jok mobil seringkali membodohi konsumen. Contohnya dengan melakukan praktek penipuan jok mobil dengan mencampurkan bahan asli dengan KW. Mirisnya lagi pencampuran produk asli hanya sebagian kecil, sekitar kurang dari 20% pada seating parts. Sementara, produk KW atau imitasinya digunakan lebih banyak.

Tujuan dari mencampurkan bahan jok mobil asli dan KW semata-mata menurunkan biaya. Terkadang cara licik tersebut dilakukan oleh seatmaker atau bengkel. Namun, setelah ditelusuri langsung ke lapangan ada juga pemilik mobil yang suka menggabungkan bahan asli dan KW sarung jok mobil.

Praktek pemalsuan bahan seperti ini sangat merugikan konsumen. Seringkali tidak ketahuan ketika beberapa bulan pertama digunakan. Tibalah saat terjadi kerusakan maupun melakukan perawatan mulai teruak produk yang digunakan palsu. 

Akhirnya dengan terpaksa pemakaian brand KW ini dilanjutkan atau diganti produk asli yang baru. Hal yang wajib diingat adalah kualitas produk ori lebih tahan lama dibandingkan produk KW. Tingkat kenyamanan saat digunakan juga berbeda jauh.

Tips Memperoleh MBtech Original

Ada banyak orang yang masih bertanya-tanya caranya mendapatkan sarung jok mobil MBtech asli. Simak tips-tips dibawah ini yang akan membantu Anda.

  1. Wajib mengenali modus-modus penipuan jok kulit KW, contohnya yang menawarkan bahan, warna, dan tekstur yang mirip. Biasanya pihak seatmaker atau bengkel menamainya dengan ‘MBtech KW’.
  2. Sebaiknya meneliti bahan yang digunakan pada setiap sudut interior mobil. Apabila ditawarkan campuran produk asli dan KW maka tolak. Memang terlihat lebih cantik tetapi semakin lama warna memudar dan mengalami keretakan pada bagian permukaan jok.
  3. Idealnya bahan sarung asli selalu dibubuhi cetakan logo yang jumlahnya lebih dari satu yang ada disebaliknya atau bagian belakang.
  4. Jangan tergiur apabila ada yang menawarkan jok mobil dengan harga murah, meskipun ada embel-embel produk asli.
  5. Memilih Seat-maker yang bonafid karena biasanya memberikan jaminan keaslian bahan yang dipasang.
  6. Pada kwitansi pembayaran jok mobil yang asli biasanya tercantum kalimat ‘BAHAN YANG DIGUNAKAN DIJAMIN 100% FULL MBTECH ASLI’. Sehingga jika suatu saat ditemukan bahan jok mobil dari MBtech asli pihak pembeli dapat meminta ganti rugi.

Jenis-jenis Cover Jok Mobil MBtech

MBtech menyediakan ragam jenis cover jok yang menarik dan berkualitas. Dari pilihan tekstur dan warnanya sangat beragam.

1. Giorgio

Giorgio merupakan jenis yang baru saja dirilis. Proses produksinya melalui teknologi modern hingga menghasilkan produk dengan kualitas terstandar internasional. Dapat diaplikasikan pada seat interior mobil dan juga seat motor.

Bagi beberapa orang yang menyukai warna dan teksturnya juga mengaplikasikan bahan Giorgio sebagai pelapis home interior. Tampilan yang diberikan sangat klasik, eksklusifm dan tidak jauh dari kesan elegan.

Sangat cocok dipasangkan apabila Anda menginginkan suasana interior yang klasik maskuline. Jenis Giorgio tersebut menampilkan 40 pilihan warna modern dan warna klasik.

2. Camaro

Banyak yang menyebutkan jenis Camaro paling fenomenal diantara semuanya. Bayangkan saja ketika pertama kali rilis di pasar otomotif sudah menarik perhatian dan pembeli. Terdapat 2 macam tekstur Camaro yakni Kulit Jeruk dan Big Dots. Pada setiap tekstur ini memiliki 20 warna eksklusif yang layak untuk dipilih.

3. Camaro Fiesta

Camaro Fiesta merupakan versi inovatif yang trendy dari jenis Camaro. Memiliki 2 pilihan tekstur, lengkap dengan 15 warna cerah, segar, dan trendy. Cara produksi Camaro Fiesta juga berbeda dari jenis lain karena lebih mendetail dan kualitasnya teruji. Jadi, tidak mengherankan banyak pelanggan Camaro Fiesta betah berlama-lama didalam mobil ketika terjebak macet.

4. Premium-Carrera

Ada juga produk berkualitas premium yaitu jenis Premium –Carrera. Keunggulan utama dari jenis ini memberikan tekstur bahan kuat, lembut, dan elastis. Bahan dasarnya dari kulit ‘Nappa’ adalah kulit asli dengan grade tertinggi. Alhasil, Premium-Carrera membuat tampilan semakin mewah.

5. New Superior

New Superior dianggap menjadi versi terbaik sampai sekarang. Model dan kualitas dari New Superior merupakan inovasi dari jenis Sporty dan Superior yang digabungkan. Proses produksinya sangat cermat dan mendetail. New Superior menawarkan motif kulit dengan 15 warna pilihan dan motif Perforated.

6. Picasso

Picasso merupakan jenis jok mobil yang diproduksi paling artistik. Jika diperhatikan dari desainnya inovatif dan memiliki tekstur Fabric-like bermotif abstrak. Menyoal daya tahan dan kelembutan dijamin sangat tinggi. Jenis Picasso menawarkan 2 warna pilihan adalah Beige Tone Colour dan Black Tone Colour.

7. Riders-Cruiser

Jenis yang mutifungsional untuk jok mobil dan motor adalah Riders-Cruiser. Memiliki tekstur terbuat dari carbon fiber menjadikan tampilan elegan. Ada berbagai pilihan warna trendy yang menjadi dambaan anak muda.

Produk jok mobil seperi uraian diatas selalu berhasil mencuri perhatian masyarakat. Terutama kualitas dan tekstur yang beda dari brand lain. Bagi Anda yang berimpian mengganti jok kulit MBtech dapat mengunjung website Jok Mobil Murah (https://www.jokmobilmurah.com). Ada beragam pilihan menarik loh!