Tak hanya dimainkan di situs-situs betting, ada game capsa susun gratis yang bisa didownload pada aplikasi playstore dan semacamnya.
Anda bisa menikmati keseruan yang sama seperti bermain di tempat Casino. Namun tanpa mengeluarkan uang sepeser pun karena game tersebut murni gratis.
Capsa susun memang salah satu permainan kartu menarik. Permainan yang terdiri dari 52 kartu ini adalah permainan yang pada awalnya popular di Hong Kong dan kawasan Asia tenggara.
Cara bermainnya adalah menyusun 13 kartu untuk mendapatkan nilai tertinggi. Permainan capsa memiliki dua jenis yaitu capsa susun dan capsa banting.
Jika anda tertarik memainkannya maka saat ini Anda bisa menjadi online player. Bahkan ada pula beberapa permainan yang dimainkan secara offline. Cara bermain yang sama dengan permainan versi konvensional atau menggunakan kartu remi fisik. Perbedaan terletak pada media yang digunakan yaitu gadget.
Berikut daftar game capsa susun yang bisa anda download dan mainkan menggunakan Smartphone!
Game Capsa Susun Gratis(Free Poker Casino)
Game capsa susun dari Topfun ini bisa anda download secara gratis melalui aplikasi store atau play store jika menggunakan Android.
Ada banyak fitur yang bisa didapatkan, ada fitur bonus dan hadiah menarik. Special event yang cukup banyak, bisa melakukan chatting dengan emoticon lucu sehingga bisa menjalin keakraban pada sesama pemain.
Untuk memulai permainan capsa susun free Poker Casino ini maka anda tidak perlu registrasi atau mengisi formulir pendaftaran yang cukup rumit. Jadi anda hanya perlu mendownload dan menginstal aplikasi pada smartphone kemudian bisa langsung bermain dengan login menggunakan akun Facebook.
Baca juga: Daftar Game Gaple Domino Terbaik Untuk iPhone dan iOS
Capsa Susun Nesia
Capsa susun besutan dari Nesisplay ini juga bisa didownload secara gratis menggunakan aplikasi play store. Anda bisa mencoba memainkannya dengan 2 sampai 4 player dan jumlah kartu yang digunakan adalah 52 deck.
Tidak perlu membeli chip atau semacamnya Karena Anda bisa mendapatkan kredit dengan mudah setiap harinya.
Tentu saja Anda juga bisa melakukan chatting ke sesama pemain dengan emoticon-emoticon lucu sehingga permainan menjadi lebih menarik.
Desain grafisnya sangat menarik namun cukup simple sehingga pemain pemula pun akan cepat memahami aturan bermain atau cara-cara bermain capsa susun Nesia.
Mango Capsa Susun
Game online capsa susun gratis selanjutnya adalah game dari besutan Indoplay yang bisa dimainkan dengan 2 hingga 4 player.
Memiliki aturan main seperti game capsa pada umumnya dan yang menjadi Nilai plus adalah game ini sudah tersedia dalam bahasa Indonesia. Bahkan game yang satu ini sudah didownload 5 juta pengguna.
Desain grafis dari game yang satu ini juga sangat menarik, sama seperti game-game lainnya versi Indoplay. Ada beberapa versi capsa susun dari indoplay misalnya seperti mango all in one dan mango capsa banting.
Semuanya menarik dan bisa anda download dengan mudah Melalui aplikasi play store dan sejenisnya.
Sebenarnya masih banyak aplikasi-aplikasi game lainnya yang bisa anda temukan di internet atau mendownloadnya melalui aplikasi bawaan smartphone.
Namun ketiga permainan capsa susun di atas lebih recommended, terlihat dari developer atau pengembang game yang merupakan developer yang memang populer dalam dunia gamers.
Bermain menggunakan Gadget lebih fleksibel karena anda bisa menikmati permainan dimana saja dan kapan saja.
Tidak perlu mengumpulkan pemain dalam satu tempat atau satu ruangan karena anda bisa menikmati permainan atau melawan player lain dari tempat terpisah sekalipun. Tak heran jika game capsa susun gratis ini sering dijadikan solusi saat bosan di waktu senggang.